Ramah Tamah Dalam Rangka Milad ke 7 Tahun RS. Maryam Citra Medika

Puncak kemeriahan Milad Ke 7 Tahun RS. Maryam Citra Medika dalam acara ramah tamah pada Sabtu, 30 November 2024

Acara ramah tamah dihadiri oleh pimpinan PT. Multi Prima Medika A. Besse Wahyunita, S.Sos, Manager SDM Dedy Wahyudi, ST, Dewan Pengawas dr. Irmayani Muhammad, Sp.PD, FINASIM, Direktur dr. H. A. Rivai Ibrahim beserta manager dan asisten manager, dokter spesialis, dokter gigi, dokter umum serta seluruh karyawan RS. Maryam Citra Medika

Pengumuman juara dan penerimaan hadiah lomba pada semarak milad ke 7 tahun RS. Maryam Citra Medika menambah kemeriahan acara ramah tamah yang berlangsung. Ada banyak doorprize yang disediakan untuk peserta ramah tamah.

Selain penerimaan hadiah lomba, dalam acara ramah tamah juga diumumkan karyawan terbaik untuk periode tahun 2024 serta pembacaan SK pengangkatan karyawan tetap. Ada 6 karyawan yang diangkat menjadi karyawan tetap untuk periode januari 2025 nantinya. Diharapkan dengan bertambahnya dan pengangkatan karyawan tetap dapat memotivasi dan menginspirasi pelayanan Rs. Maryam Citra Medika menjadi lebih baik dan unggul.



Senada dengan itu Dewan Pengawas RS. Maryam Citra Medika, dr. Irmayani Muhammad, Sp.PD, FINASIM berharap dengan bertambahnya tahun maka meningkat pula kinerja dan kualitas pelayanan sesuai dengan tema milad tahun ini, lebih baik, lebih tertib dan lebih maju. Rs. Maryam Citra Medika setiap harinya akan berbenah dan memberikan kualitasnya demi pelayanan publik khususnya masyarakat kota Takalar.

Direktur Baru RS. Maryam Citra Medika Siap Memimpin : “Fokus Peningkatan Pelayanan Kesehatan”

Hari Jum’at 17 Januari 2025, RS. Maryam Citra Medika menyaksikan momen penting dengan serah Terima jabatan Direktur dr. H. A. Rivai Ibrahim menyerahkan tanggung jawab kepada dr. Hj. Irmayani Muhammad, Sp. PD, FINASIM sebagai pemimpin baru.

RS. Maryam Citra Medika merupakan satu-satunya rumah sakit swasta yang ada di kabupaten takalar dan sudah terakreditasi bintang 5 (paripurna) menyediakan pelayanan kesehatan yang berkualitas kepada seluruh lapisan masyarakat.

dr. H. A. Rivai Ibrahim menyerahkan jabatan kepada dr. Hj. Irmayani Muhammad, Sp. PD, FINASIM dalam acara serah Terima jabatan direktur yang dihadiri oleh direktur PT. Multi Prima Medika, Andi Besse Wah yunita, S. Sos sebagai pimpinan perusahaan yang menaungi RS. Maryam Citra Medika

dr. Hj. Irmayani Muhammad, Sp. PD, FINASIM berkomitmen meningkatkan kualitas pelayananbdan meningkatkan kesejahteraan karyawan seperti yang disampaikan pada sambutannya

“Tentunya ini merupakan tanggung jawab yang besar untuk bisa berkomitmen dalam peningkatan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan semoga kedepannya bisa meningkatkatkan kesejahteraan karyawan” (dr. Hj. Irmayani)

Andi Besse Wahyunita, S. Sos (Direktur PT. Multi Prima Medika) mengucapakan terimakasih kepada dr. H. A. Rivai Ibrahim atas pengabdian selama 7 tahun bersama RS. Maryam Citra Medika dan Mengucapkan selamat bertugas untuk Direktur Baru pada sambutannya.

“Terimakasih kami ucapkan kepada dr. H. A. Rivai Ibrahim atas pengabdiannya selama 7 tahun di RS. Maryam Citra Medika semoga selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan dimasa purna baktinya. Dan selamat bertugas kepada dr. Hj. Irmayani Muhammad, Sp. PD, FINASIM sebagai direktur baru RS. Maryam Citra Medika semoga bisa memberikan kemajuan terhadap pelayanan kesehatan nantinya.

Dengan serah Terima jabatan ini, RS. Maryam Citra Medika siap memasuki babak baru. Kami berharap kepemimpinan dr. Hj. Irmayani Muhammad, Sp. PD, FINASIM membawa kemajuan dan kesuksesan.

TIM PKRS RS. Maryam Citra Medika Gelar Penyuluhan Kesehatan Tentang Diet Diabetes Bersama Dengan PT. Kalbe Nutritional

Penyuluhan kesehatan dilakukan oleh Tim PKRS (Promosi Kesehatan Rumah Sakit) Maryam Citra Medika bersama dengan dokter spesialis gizi Klinik, dr. Salmah, Sp. GK., M. Kes dan didukung oleh PT. Kalbe Nutritional di ruang tunggu Poliklinik pada Selasa, 21 Januari 2025.

Tim PKRS selalu berkomitmen membangun gaya hidup sehat bagi seluruh masyarakat secara umum dan terkhusus bagi pasien dan keluarga yang sedang menjalani perawatan maupun bagi pasien yang sedang rawat jalan. Tim PKRS melakukan penyuluhan tiap bulannya kepada masyarakat dan untuk tema penyuluhan bulan ini adalah “Diet Diabetes”


Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Salmah Sp. GK. M. Kes menuturkan bahwa penyuluhan kesehatan ini menjadi salah satu langkah strategis untuk membekali masyarakat khususnya penderita DM untuk menjaga gaya hidup dengan gizi simbang, bagaimana mengontrol gula darah dan memahami gejala serta pencegahan diabetes.

“Tentunya penyuluhan kesehatan ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat tentang pola gaya hidup dengan memperhatikan gizi seimbang pada makanan yang dikonsumsi, rutin memperhatikan gula darah serta mengenali gejala dini penyakit diabetes” (dr. Salmah)

Tidak hanya itu, dalam penyuluhan kesehatan juga Susanti (Business Representatif Adult Nutrition) dari PT. Kalbe Nutritional membagikan tips kesehatan dan kontrol gula darah dengan Diabetasol. Susu yang dirancang khusus untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil dan tentunya mengandung Vita Digest, yang membantu mencegah kenaikangula darah setelah makan, dan indeks glikemiknya rendah, yang artinya gula darahmu tidak akan turun terlalu cepat.


” Susu ini memiliki manfaat khusus untuk menjaga gula darah tetap stabil, selain itu, Diabetasol tidak menambahkan gula pasir tambahan, sehingga aman bagi penderita diabetes. Susu ini bisa kamu konsumsi dua gelas perhari sebagai pengganti makan utama pagi dan malam ” (Susanti)

Dalam penyuluhan kesehayan yang digelar di ruang tunggu Poliklinik setidaknya ada 80 peserta yang mengikuti penyuluhan diantaranya pasien yang akan rawat jalan dan keluarga pasien yang sempat hadir pada kegiatan tersebut.

RS Maryam Citra Medika Hadirkan Layanan Unggulan Untuk Masyarakat

RS Maryam Citra Medika memperkenalkan layanan unggulan untuk memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat. Berikut beberapa layanan unggulan rumah sakit Maryam Citra Medika seperti, layanan prima UGD 24 jam, layanan pengantaran obat dan layanan home care (rawat dirumah).

Pelayanan UGD siap 24 jam melayani masyarakat dengan tim medis profesional yang terdiri dari dokter dan perawat yang berpengalaman dan terlatih tentunya dengan fasilitas yang lengkap dan membuat nyaman.

Selain pelayanan di UGD, bagi pasien rawat inap rumah sakit Maryam Citra medika tidak perlu khawatir memikirkan ketersediaan obat pasien. Layanan pengantaran obat bagi pasien oleh petugas tanpa biaya tambahan dan tanpa merepotkan pasien dan keluarga untuk mencari diluar lagi.

Selain itu pelayanan unggulan rumah sakit Maryam Citra Medika bukan hanya dari UGD sampai ke rawat inap. Bahkan setelah pulang pun pasien dan keluarga telah disediakan layanan Home Care bagi pasien yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan di rumah tanpa perlu repot atau bagi pasien dan keluarga yang terkendala transportasi. Seperti layanan periksa dokter, rawat luka, nebulizer, pasang/lepas kareter, lepas/pasanh NGT dampak pemeriksaan lab bisa dirumah.

Pelayanan kesehatan yang Prima di RS maryam Citra medika merupakan komitmen direktur, dr. Hj. Irmayani Muhammad, Sp. PD, FINASIM

“Kami berkomitmen untuk menyediakann layanan kesehatan yang berkualitas dan ramah bagi seluruh lapisan masyarakat. Layanan unggulan kami dirancang untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan bagi pasien dan keluarga” (dr.hj. irmayani muhammad)

Rumah sakit Maryam Citra medika siap melayani masyarakat dengan layanan unggulan. Hubungi kami sekarang juga melalui WA 081341152040 atau di media sosial RS. Maryam Citra Medika


UGD PONEK (PERSALINAN) RS. MARYAM CITRA MEDIKA SIAP MELAYANI PASIEN BPJS (KIS)


Halo sobat sehat Maryam …

Sebagai calon ibu, memilih fasilitas kesehatan yang tepat untuk persalinan sangat penting. Unit Gawat Darurat (UGD) Persalinan RS. Maryam Citra Medika adalah  pilihan yang ideal karena menawarkan  perawatan darurat oleh Dokter Kandungan bersama dengan tenaga bidan yang berpengalaman dan tentunya profesional.

Nikmati pengalaman persalinan sobat yang nyaman, aman dengan fasilitas yang mendukung di RS. Maryam Citra Medika. Layanan persalinan normal ataupun SC (Secsio Sesarea) sudah dicover oleh BPJS Kesehatan. Untuk layanan persalinan sobat bisa langsung mengunjungi UGD Ponek, namun jika sobat ingin memeriksakan kandungan terlebih dahulu bisa mabil rujukan sesuai faskes (puskesmas) kemudian ambil antrean ke Poli Kandungan.

Dilengkapi dengan alat lengkap dan canggih sesuai dengan SPO serta tentunya alat yang digunakan sudah di kalibrasi dijamin aman dan layak untuk digunakan oleh pasien, ibu dan bayi.



Jaga kesehatan ibu dan janin dengan melakukan pemeriksaan rutin. Ayo sobat persiapkan kelahiran yang bahagia dengan pemeriksaan kehamilan dan persalinan yang tepat, aman dan nyaman bagi Ibu dan Bayi. Kunjungi RS. Maryam Citra Medika SEKARANG……

Layanan Spesialis Kandungan RS. Maryam Citra Medika Resmi Bekerjasama Dengan BPJS Kesehatan

Mulai tanggal 1 November 2024, Layanan Ponek RS. Maryam Citra Medika sudah resmi bekerjasama dengan BPJS Kesehatan. Adapun jenis layanan yang disediakan yakni, Pemeriksaan Kandungan / USG, Persalinan Normal, Persalinan SC (Sectio Caesarea) dan Kuretase.

Dokter Spesialis Kandungan RS. Maryam Citra Medika berjumlah dua orang yakni dr. Rahayu, Sp.OG dan dr. Rafika Baiduri, Sp.OG bersama dengan beberapa bidan yang terlatih dan berpengalaman siap menemani persalinan anda.

Bagi pasien yang memiliki rujukan ke Poliklinik untuk pemeriksaan kandungan atau USG bisa langsung daftar online untuk mendapatkan antrean menggunakan Aplikasi Mobile JKN. Dan bagi pasien yang ingin melakukan persalinan bisa langsung ke UGD Ponek.